Alhamdulillah…Galaksi Galang IV SD/MI Malang Raya Open 2015 terlaksana dengan baik.

IMG_8646Gebyar Lomba Aksi dan Kreasi Penggalang IV ( GALAKSI GALANG IV) SD / MI Tahun 2015 yang dilaksanakan oleh Smetarigala Scout alhamdulillah berjalan dengan lancar dan sukses. Pelaksanaan GALAKSI GALANG IV tahun 2015 merupakan pelaksanaan yang ke – 4, segala persiapan telah dilaksanakan dan beberapa sektor GALAKSI GALANG III Tahun 2013 yang dirasa masih kurang diperbaiki. Tepat hari Sabtu, 3 Januari 2015, Sebanyak 28 Regu Superior hadir di Bhumi Pawiyatan Smetarigala Scout untuk menjalin persaudaraan, menggelar kreativitas dan meraih prestasi tertinggi di Arena Galaksi Galang IV SD/MI Malang Raya Open 2015.

Pukul 06.00 WIB mulai terdengar yell penyemangat dari Baca lebih lanjut

Ambalan Tumapel – Kendedes resmi dikukuhkan.

DSC01966Sebagai upaya meningkatkan pendidikan Kepramukaan di Bhumi Pawiyatan Smetarigala.Maka Team Pembina mencoba menerapkan ilmu yang didapatkan dari sahabat-sahabat Pramuka di Jakarta yaitu mendirikan Ambalan. Beberapa Purna Dewan Penggalang Scout Smetarigala yang masih berusia Penegak yang tersebar di SMA ataupun SMK se Malang Raya dirangkul kembali untuk berbhakti kepada Gugusdepan tercinta. Dengan didampingi Penasehat Gugusdepan ( Kak Singgih Wardoyo) Pada tanggal 20 Juli 2014 tepat pkl 00.15 resmi dikukuhkan oleh Andalan Ranting yang sekaligus Pembina Scout Smetarigala ( Kak Mariiyani).
Tujuan dari pembentukkan Ambalan di Gugusdepan tercinta adalah untuk mendampingi adik-adik Dewan Penggalang Scout Smetarigala dalam menggelar kreatifitas di dunia pendidikan kepramukaan.Selain mendampingi adik-adiknya Purna Dewan Penggalang yang tergabung dalam Ambalan Tumapel-Kendedes akan berdikari menambah referensi tentang ilmu kepramukaan satuan Penegak sekaligus memperkuat Community Devolepment agar pengamalan Tri Satya ke 2 benar-benar terlihat nyata. Dalam pengukuan tersebut telah ditetapkan Rahardian Tri Prasetyo sebagai Pemangku Adat Ambalan, Intan Rochmah Hidayah sebagai Pradana Putri serta Balah Fachruda Al Mahroja sebagai Pradana Putra. Selamat berjuang tunas-tunas Muda untuk melanjutkan cita-cita Gerakan Pramuka. (S2C Media.red)

This entry was posted on Oktober 6, 2014. 1 Komentar

Perkemahan CANDRADIMUKA Ke VIII lebih Semarak

Perkemahan Sabtu – Minggu yang dilaksanakan untuk menerima anggota baru atau yang dikenal nama PERSAMI tentulah sudah akrab di telinga kita sebagai Anggota Gerakan Pramuka. Akan tetapi di sebuah Gugusdepan yang berpangkalan di SMP Negeri 3 Lawang – Kabupaten Malang Kegiatan Perkemahan Sabtu – Minggu dibuat lebih menarik agar peserta didik lebih merasa nyaman dan senang dengan Gerakan Pramuka.
Kegiatan Penerimaan Anggota Baru dipopulerkan dengan Nama Perkemahan CANDRADIMUKA ( Ceria dan Berkarya di Pramuka). Asal muasal nama Perkemahan CANDRADIMUKA adalah sebuah ide dari Kak Ana Nur Adiyati yang saat itu menjadi aktifis pendidikan Kepramukaan di Scout Smetarigala dan juga sebagai Ketua Panitia Perkemahan CANDRADIMUKA yang pertama ( Tahun 2006 ). Berawal dari ide yang sederhana itulah maka Kegiatan Perkemahan CANDRADIMUKA ( Ceria dan Berkaya di Pramuka) terus dilestarikan dan menjadi sebuah adat Gugusdepan dalam penerimaan anggota baru.
Di dalam kegiatan Perkemahan CANDRADIMUKA sebenarnya hampir sama dengan Persami Penerimaan Anggota baru di Gugusdepan yang lain, hanya di Perkemahan CANDRADIMUKA SCOUT SMETARGALA, peserta benar-benar dikenalkan Profil SCOUT SMETARIGALA seutuhnya, diharapkan setelah mengikuti Perkemahan CANDRADIMUKA seluruh peserta didik dapat mengenal Gugusdepannya dengan baik sehingga dapat menanamkan sikap cinta serta bangga sebagai Scout Smetarigala.
Selain Pengenalan Profil Scout Smetarigala di Perkemahan CANDRADIMUKA SCOUT SMETARIGALA peserta dibekali materi dasar kepramukaan mengenai Sejarah Kepramukaan Indonesia dan Dunia. Seluruh peserta didik mulai dikenalkan kehidupan berregu agar kelak bisa bekerja sama dengan baik dalam regunya masing-masing.
Di tahun 2014 ini Perkemahan CANDRADIMUKA memasuki tahun ke 8, dalam pelaksanaanya yang bertepatan dengan Bulan Romadhan, maka kegiatannya menyesuaikan dengan situasi. Kegiatan CANDRADIMUKA VIII tahun 2014 lebih ditekankan pada kegiatan keagamaan dan beberapa kegiatan kepramukaan sehingga kegiatan lebih menarik bagi seluruh peserta.Mulai dari Buka Puasa, Sholat Tarawih, Tadarus hingga Makan Sahur bersama. Di sela-sela kegiatan tersebut diselipkan lomba tartil Al Qur’an, Lomba Menulis Mushaf Al Qur’an, Menulis dan Membaca Puisi.
Di dalam kegiatan Candradimuka kali ini peserta didik baru juga di latih untuk berkompetisi antar regu. Tujuannya adalah agar peserta didik baru mempunyai karakter yang sportif. Selain itu Candradimuka dibuat semenarik mungkin agar tidak terkesan sebagai kegiatan yang membosankan dan mengerikan di mata peserta, misalnya dengan diadakannya GELAR SENI bagi masing masing regu peserta didik baru.
Tujuan utama dari Perkemahan CANDRADIMUKA selain sebagai penerimaan anggota baru dan sebagai media pengenalan Gugusdepan, juga sebagai penjaringan Regu Kader yang akan dipersiapkan untuk menjadi generasi Penerus Dewan Penggalang Scout Smetarigala untuk periode berikutnya.(s2C Media.Red)

Melepas 2 Piala Juara Umum

juniorBerlomba hanyalah salah satu cara dalam Gerakan Pramuka untuk mengevaluasi materi yang telah di dapat di Gugusdepan. Prinsip ini terus menerus dipegang oleh seluruh punggawa Scout Smetarigala. di Bulan Mei lalu Scout Smetarigala full kegiatan dari persiapan perkemahan CANDRADIMUKA ke – 8 sampai persiapan lomba.Di Bulan Mei tersebut seluruh komponen di Scout Smetarigala harus memilah dan memilih event mana yang harus diikuti agar situasi dan persiapan menuju Perkemahan CANDRADIMUKA tetap terarah,2 Event harus dipilih diantara 3 event. Akhirnya jatuh pada event Lobak Galang 2014 SMPN 66 Jakarta yang lebih dahulu datang undangan resminya dan GP Paprika SMAN 1 Singosari. Dua event tersebut hanya bertaut 1 minggu. Akhirnya Pembina membagi 2 team, Regu utama berangkat ke Lobak Galang sedangkan regu ke 2 berangkat menuju Arena GPP Paprika SMAN 1 Singosari dan harus melepas Piala Juara Umum Merak Galang yang dilaksanakan oleh kakak-kakak Baca lebih lanjut

This entry was posted on Oktober 6, 2014. 1 Komentar

Pengalaman Mengembara di Ibukota Negara

115 Mei 2014 S2C Team berangkat menuju Ibukota Negara Indonesia.Sebanyak 4 Regu Scout Smetarigala mengembara menimba ilmu Kepramukaan di Ibukota Negara Republik Indonesia. Pada tahun 2014 ini S2C Team kembali menghadiri undangan saudara sekaligus sahabat terbaik SMPN 66 Jakarta untuk menggelar kreatifitas dan silahturahmi di Arena Lombak Aksi dan Kreasi Penggalang se Jabodetabek,Jawa Barat dan Banten. Lobak Galang 2014 ini diikuti tidak hanya diikuti oleh Peserta dari Jabodetabek dan Jawa Barat akan tetapi sahabat dari Jogjakarta, Lampung dan Makassar juga hadir untuk menggelar kreatifitas dan menjalin persaudaraan.Event Lobak Galang 2014 sangat fantastis karena diikuti oleh Baca lebih lanjut

This entry was posted on Juli 13, 2014. 1 Komentar

Media Informasi S2C kembali update

s2c mediaSetelah tiga bulan lebih vakum, maka mulai bulan Juni blog Scout Smetarigala kembali aktif guna menunjang penyebaran informasi kegiatan Scout Smetarigala. Pada edisi bulan Juni ini mengetengahkan kegiatan selama bulan April – Mei.Semoga informasi ini tidak usang.(S2C Media.red)

Jelajah Kebesaran Singhasari tempat menggladi diri 4 Regu S2C

Foto-1874Guna menyiapkan generasi penerus yang lebih baik dari generasi pendahulu, Dewan Pembina Scout Smetarigala berusaha terus menerus melaksanakan kaderisasi untuk menopang kegiatan di gugusdepan. Minggu, 9 Februari 2014  4 Regu Kader Scout Smetarigala melaksanakan jelajah kebesaran Singhasari, kegiatan ini selain sebagai arena menggladi diri bagi ke – 4 Regu kader Scout Smetarigala juga dilaksanakan ziarah ke makam almarhum Pembina dan sekaligus pendiri Scout Smetarigala ( Almarhum Kak Fajar Kusmaji). Di arena ini Regu kader tidak hanya melaksanakan evaluasi materi  yang telah didapat di Gugusdepan, akan tetapi adik-adik Anggota Regu kader dapat bekerjasama dalam satu regu untuk mengatasi Baca lebih lanjut

This entry was posted on April 5, 2014. 1 Komentar

Pratama Dewan Penggalang 2013-2014 mengalami perubahan

dpgMinggu, 26 Januari 2014 merupakan momentum penting dalam sejarah peralihan tongkat estafet Pimpinan Dewan Penggalang Scout Smetarigala, dari hasil Pemilihan Pratama langsung yang dilaksanakan November tahun 2013 telah terpilih Ide Wahyu Safitri dan Ahmad Yazid sebagai Ketua Dewa Penggalang terpilih. akan tetapi di perjalanan roda kegiatan, Pratama putra terpilih mengundurkan diri karena alasan kesehatannya, hal ini cukup membuat roda perjalanan kegiatan sedikit terganggu. Dewan Pembina akhirnya mengambil langkah untuk segera menutup lubang itu dengan mengangkat Baca lebih lanjut

Materi Pengayaan Ujian Sekolah dan UN 2014

ujian-nasional-201399Sebentar lagi Ujian Sekolah dan Ujian Nasional dilaksanakan, berbagai macam persiapan telah dilaksanakan oleh seluruh siswa dari SD sampai dengan SMA. Tidak ketinggalan pula seluruh aktifis Scout Smetarigala kelas IX mulai berbenah untuk mempersiapkan diri menghadapi Ujian Sekolah dan Ujian Nasional. Untuk mendukung ujian tersebut maka admin S2C Media bekerjasama dengan salah satu Guru di Bhumi Pawiyatan SMETARIGALA (Bapak Dodik Bambang Purwidodo,S.Pd) ingin berbagi Ilmu Pengetahuan agar para aktifis bisa melaksnakan ujian tersebut dengan baik.Selamat belajar untuk seluruh aktifis Scout Smetarigla,semoga senantiasa diberikan kelapangan dada dan kejernihan otak dalam mempelajari materi ini dan siap menghadapi Ujian Sekolah dan UN Tahun 2014,amin. (S2C Media.red)Silahkan didownload dan dipelajari dengan baik,sukses selalu.

BIO 1-4

Paket 1 paket 2 paket 3 paket 4

Materi Pengayaan UN Ilmu Pengetahuan Alam SMP MTs 2014

This entry was posted on Maret 15, 2014. 1 Komentar

Sinergi Scout Smetarigala dengan KBM di kelas

S2C OperaSemester Genap sudah di depan mata,penataan management dan Program latihan terus menerus dievaluasi agar pelaksanaan Pengembangan Diri ( Latihan wajib) Pramuka di Gugusdepan bisa terlaksana dengan baik dan bisa bersinergi dengan proses belajar mengajar di dalam kelas.Sejalan dengan hal tersebut Gugusdepan SMP Negeri 3 Lawang telah menyusun beberapa rencana kerja agar tujuan tersebut bisa tercapai.Salah satu Baca lebih lanjut